PROFIL PEDAGANG KAKI LIMA DAN SUMBANGAN TERHADAP PENDAPATAN EKONOMI RUMAH TANGGA DI PANCOR SANGGENG KELURAHAN SEKARTEJA KECAMATAN SELONG KABUPATEN L

Written By Unknown on Friday, March 9, 2012 | 8:25 PM

ABSTRAK

SITI SABARIA. Profil Pedagang Kaki Lima dan Sumbangan Terhadap Pendapatan Ekonomi Rumah Tangga di Pancor Sanggeng kelurahan Sekarteja Kecamatan Selong Kabupaten Lombok Timur.

Skripsi. Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu (STKIP) Hamzanwadi Selong, 2011.

Penelitan ini bertujuan untuk mengetahui Sumbangan Pendapatan Ekonomi Rumah Tangga dalam usaha Pedagang Kaki Lima yang ada di Pancor Sanggeng Kelurahan Sekarteja Kecamatan Selong Kabupaten Lombok Timur.

Penelitian ini menggunakan Metode Pendekatan Deskriptif kuantitatif dengan menggunakan Statistik Sederhana, teknik pengambilan sampel menggunakan sampel kuota (quota sampling), responden dalam penelitian ini adalah para pedagang kaki lima yang ada di Pancor Sanggeng dengan jumlah responden sebanyak 40 orang, sedangkan teknik pengumpulan datanya menggunakan metode observasi, metode wawancara dan metode dokumentasi.

Berdasarkan hasil penelitian dan pengolahan data yang telah dilakukan, diperoleh data keuntungan bersih ibu rumah tangga dalam usaha pedagang kaki lima satu minggu terakhir sebesar Rp.250.000,- sedangkan pendapatan suami dalam satu minggu terakhir Rp.200.000,-. Dapat disimpulkan bahwa pendapatan istri lebih besar dari pada pendapatan suami, hal ini menunjukkan bahwa sumbangan pendapatan ekonomi rumah tangga bagi masyarakat Pancor Sanggeng terutama pada sektor informal yaitu pedagang kaki lima bisa memenuhi kebutuhan sehari-hari.

No comments:

Post a Comment